#RUANGPUISI
Bertaruh nyawa tuk indonesia
Oleh: Faridz Ega Ramadhani*
10 November 1945
Darah bercucuran dimana mana
Mayat tergeletak tak terhitung jumlahnya
Berapa banyak nyawa yang hilang mempertahankan indonesia
Hari yang disebut hari pahlawan
Adalah hari penuh dengan kesedihan dan pembantaian
Namun semangat juang bagaikan api membara
Takkan pernah padam hingga kemanangan
Arek arek suroboyo
pimpinan bung tomo
Tanpa ada rasa takut sedikit pun
maju digaris terdepan mempertahankan kemerdekaan
Para santri
dibawah seruan jihad sang kyai
semangat jiwa qur'ani
Rela mati demi NKRI
Terima kasih pahlawan
Terima kasih untuk semuanya
Berkat kau
Kita bisa merasakan
Kemerdekaan
*Anggaota PMII Rayon Al Fanani 2021 Komisariat Unisma
0 comments:
Post a Comment